Rabu, 03 Juni 2015

First Love

wahyu 2 : 4 "Namun demikian Aku mencela engkau, karena engkau telah meninggalkan kasihmu yang semula. "


Dalam kitab wahyu pasal yang ke 2 : 1-5  jemaat efesus diingatkan bahwa mereka selama ini menjalankan hal yang baik, bahkan mereka melakukan hal yang benar dan tetap sabar dalam penderitaan, tapi mereka dicela karena mereka melupakan kasih yang mula-mula.


Ayat ini kembali mengingatkan kita, bahwa disaat kita melayani, saat kita hidup dalam kebenaran, yang paling penting adalah hati kita, Apakah kita tetap mengasihi Yesus? ataukah kita hanya melakukannya karena itu menjadi sebuah kebiasaan bagi kita. Kebiasaan baik bisa membawa kebaikan bagi kita, Namun kita perlu waspada terkadang kebiasaan itu membuat kita melupakan makna yang sesungguhnya.


Seringkali kita terjebak dengan rutinitas, termasuk rutinintas dalam melayani. karena itu adalah baik bagi pelayan Tuhan untuk mengambil waktu dan berisitirahat, merenungkan kembali dan melakukan evaluasi terhadap pelayanannya. Supaya dalam melakukan pelayanan hati kita tetap tertuju kepada Tuhan. Kita melayani dan melakukan segala sesuatu untuk Tuhan dan bukan manusia, sehingga Kasih mula-mula sangat diperlukan dalam setiap tindakan kita, termasuk rutinitas kita sehari-hari atau rutinitas kita dalam melayani.


Jangan salah, pelayanan pun bisa menjadi berhala bagi kita, kalau kita lebih mementingkan pelayanan daripada hubungan kita dengan TUhan. sebab Tuhan tidak bisa di bohongi dengan tindakan dan kesibukan kita dalam melayani, tapi TUhan selalu melihat HATI kita.

GBU all

Tidak ada komentar:

Posting Komentar